Tuesday, July 19, 2016

Joe Taslim Main di Film Star Trek Beyond

indomonopoly.com

Karir aktor Joe Taslim di dunia hiburan semakin berkibar. Setelah film Fast & Furious 6, pria yang karib disapa Joe ini kembali mendapat peran di salah satu film terkenal Hollywood.

Joe membanggakan Indonesia dengan keterlibatannya di film berjudul 'Star Trek Beyond'. Diliputi kebahagiaan, Joe pun mengungkapkan awal cerita menerima tawaran pekerjaan tersebut.

"Prosesnya lagi di LA lagi sekolah akting di kelas. Terus saya dapat email dari Justin dan ada project. Ya udah ok call me, dan besok ya aku dipanggil ketemu sama casting director ketemu ngobrol nyantai, I think that," kata Joe ditemui di Kawasan Kuningan Jakarta Selatan, Senin 18 Juli 2016.

Selanjutnya diakui ayah tiga orang anak itu ia tidak membutuhkan waktu lama saat menerima tawaran tersebut. "Pada saat saya terima email dari justin, besoknya saya terima tawarannya. Saya ditawarin, saya bilang enggak mungkin untuk bilang enggak," lanjutnya.

Pria kelahiran Palembang 28 Juni 1981 ini pun mendapatkan kesan luar biasa dari film garapan sutradara Justin Lin itu. Ia bahkan bisa bertemu dnegan aktor-aktor hebat lainnya.

"Luar biasa exited karena luar biasa ya bisa kerjasama degan director dan aktor-aktor hebat. Side project untuk lebih banyak belajar akting lagi dari mereka," kata Joe.

Joe mengaku mendapat peran sebagai Manas salah satu Alien. Ia akan bermain dengan aktor Hollywod lainya seperti Idris Elba, Chris Pine, Simon Pegg, Zachary Quinto, Zoe Saldana, dan Karl Urban. Rencananya film tersebut akan tayang pada 22 Juli mendatang di bioskop kesayangan anda.
Load disqus comments

0 comments